11/03/12

Tips Membangun Reputasi Bisnis Online

Tips Membangun Reputasi Bisnis Online--Membangun reputasi tidak semudah mengucapkannya. Apalagi jika anda sudah total di bisnis online. Maka reputasi bisa dikatakan sebagai harga mati. Toko-toko online besar semacam ebay, amazon atau penyedia hosting berskala global semacam godaddy dll dikenal karena reputasi mereka. Reputasi yang dimiliki oleh pesohor bisnis oline tersebut tidak dibangun dalam semalam. Mereka tentu saja perlu waktu dan konsistensi. Jadi intinya adalah kerja keras dalam segala hal.

reputasi bisnis
image source : google images
Berikut ini akan saya bagikan beberapa tips yang saya pikir bisa dipakai untuk membangun reputasi bisnis online yang kita miliki. 
  1. Membangun kepercayaan. Bangunlah kepercayaan pelanggan anda. Mulailah selangkah demi selangkah untuk membangun kepercayaan, memang diperlukan kesabaran untuk hal ini.
  2.  Menjaga kualitas. Jika anda memasarkan produk, apapun itu bentuknya, reputasi anda juga terletak pada kualitas dari produk yang anda jual. Jadi pertahankanlah kualitas produk jualan anda, bahkan jika memungkinkan, tingkatkanlah kualitasnya.
  3. Mencoba mengerti kemauan pelanggan. teruslah berusaha untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Jika anda memiliki toko online, sedakanlah form saran atau keluhan atau apapun namanya di situs anda. Dari sini anda bisa mendapatkan feedback untuk mengetahui kemauan pelanggan anda.
  4. Purna Jual/Jaminan. Inilah yang diharapkan pelanggan. Layanan purna jual dan jaminan. Bersungguh-sungguhlah dengan jaminan dan layanan purna jual yang anda janjikan. Semakin anda memberikan jaminan dan purna jual yang bsia memuaskan pelanggan anda, reputasi bisnsi online anda secara pasti akan meningkat.
  5. Membuat Bisnis anda terkenal. Tentu saja tidak mudah untuk melakukan hal ini. Tidak seperti bisnis offline, dalam bisnsi online anda sangat memerlukan teknik-teknik SEO untuk membuat website yang berisi bisnis online anda menjadi terkenal. Pelajari dan terapkan teknik-teknik SEO untuk situs anda, sehingga bisnis anda bsia menjadi cepat terkenal.
  6. Jika bisnis online anda berupa toko online produk fisik, usahakan untuk selalu memiliki stok atau ready stock. Toko online yang punya barang ready stok akan lebih memiliki reputasi yang baik dibandingkan yang tidak.
Selamat mencoba tips di atas. Jika anda merasa ada hal-hal lain yang kiranya bisa membantu reputasi sebuah bsinis online, jangan sungkan untuk meninggalkan komentar di bawah.

Semoga bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan posting komentar anda

◄ Newer Post Older Post ►

Posting Terbaru

 

Copyright 2011 Formula Bisnis Online Gratis | Design by Tutorial Blogspot Published by Template Blogger Toko Online