15/03/12

Perbandingan Antara Google Adsense dan Lokal Adsense

google adsense
Saat awal bulan Pebruari 2012 google adsense mulai membuka kembali blokadenya terhadap blog berbahasa Indonesia untuk menjadi publisher alias sudah menerima blog berbahasa Indonesia, sepertinya tahun ini bisa menjadi kuburan bagi PPC/adsense lokal. Bagaimana tidak, dengan earning yang sangat jauh dan fasilitas yang jelas sangat berbeda, mau tidak mau Blogger lokal yang sudah memiliki akun di google adsense akan eksodus ke GA. 

Kelemahan yang paling mendasar dari adsense lokal adalah earning per kliknya yang sangatlah kecil. Bahkan ada sebagian situs adsense lokal yang 'berbuat curang' dengan tidak menghitung klik sebagai earning publishernya. Terlebih lagi GA adalah iklan adsense berdasar keyword (based content). Alias iklan yang muncul disesuaikan dengan keyword dari posting blog kita, sehingga kesesuaian iklan dengan isi blog akan menjadi sebuah daya tarik yang besar dari pengunjung terhadap iklan adsense. 

Adsense lokal yang sudah memakai sistem ini hanya Sitti Ads (sitti.co.id). Meskipun earning per kliknya cukup lumayan, sayangnya iklan yang muncul tidak sebanyak iklan di GA. Sangat sering iklan dari Sitti tidak muncul, sehingga yang ada malah akan bikin jelek tampilan blog. Tapi setidaknya jika anda bisa menembak beberapa keyword yang paling sering memunculkan iklan di Sitti, sepertinya adsense lokal ini bisa menjadi pilihan yang cukup menarik dibandingkan dengan adsense lokal lainnya. 
sitti 
Sepengetahuan saya keyword yang paling sering memunculkan iklan di sitti adalah mengenai gaya hidup, travelling, liburan, wisata dan sejenisnya. Ketika saya mencoba menempatkan sitti di posting blog dengan keyword tersebut, iklan sitti selalu muncul. earning kliknya juga lebih baik dibandingkan dengan adsense lokal lainnya. Anda ingin mencoba sitti, silakan langsung ke situsnya di sitti.co.id

Semoga bermanfaat

3 komentar:

  1. Yep.... setuju dengan artikel ini, memang adsense lokal harus bekerja lebih keras bersaing dgn GA

    BalasHapus
  2. hidup Google AdSense,.. hehehe :)

    thanks ya mas atas infonya :)

    BalasHapus

Silakan posting komentar anda

◄ Newer Post Older Post ►

Posting Terbaru

 

Copyright 2011 Formula Bisnis Online Gratis | Design by Tutorial Blogspot Published by Template Blogger Toko Online