11/08/11

Akhir dari Domain Gratisan (SLD)

Rekan Netter sekalian,
Awal bulan Juli kemarin saya dikejutkan dengan di deindex-nya semua website Saya, yang kebetulan semuanya memakai free domain alias gratisan.  Beberapa memakai co.cc dan sisanya memakai cz.cc. Setelah saya telusur, ternyata google dengan jurus algorithmanya yang baru memang sedang bersih-bersih. Alhasil semua situs yang dikategorikan mengandung malware, asal copas, atau bahkan menyimpan virus, kena tendang dari mesin pencari paling populer ini. 

Yang jadi pertanyaan adalah mengapa google langsung menghukum semua situs dengan domain gratis dengan mengdeindex tanpa pandang bulu. Bahkan langsung ke host penyedia domainnya juga kena. Contohnya jika anda ketikan co.cc atau cz.cc di mesin pencari google, pasti tidak akan keluar. Kemungkinan besar alasannya adalah terlalu banyak penyalahgunaan dari domain SLD (second level domain) ini. 


Berikut adalah alasan resmi dari Google untuk masalah co.cc ini, seperti yang dikutip dari The Register, Rabu (6/7/2011), domain co.cc bukanlah domain tingkat dua resmi macam co.uk, com.au, co.id. Domain co.cc ditawarkan secara independen oleh perusahaan Korea (http://co.cc/). Google sendiri mengklasifikasikan firma co.cc sebagai 'freehost'.


"Jika kita melihat saat ini banyak situs di freehost yang mengandung spam, atau berkualitas rendah," ujar Matt Cutts, Web Spam Team di Google. Untuk membantu melindungi pengguna, baru-baru ini kami memodifikasi sistem malware-scanning di Google," tambah Cutts.


Dan, korban dari sistem malware-scanning terbaru dari google adalah bertumbangannya situs penyedia domain gratis ini. Tidak kurang seperti co.tv, cz.cc, be.cc, bahkan yang terbaru adalah cu.cc yang belum genap berumur 3 bulan juga sudah di deindex google.


Sepertinya ini adalah saat yang tepat untuk bermigrasi ke domain tingkat atas (TLD) atau berbayar semacam .com, .net dlsb. Atau bisa jadi ini adalah akhir dari era Domain Gratisan. Karena kali ini google benar-benar tidak main-main dalam memerangi situs web yang berkualitas rendah semacam SCAM, AGC, situs penyebar virus, dlsb.


Bagimana menurut anda..?


Semoga bermanfaat..
Wasalam/huget

1 komentar:

Silakan posting komentar anda

◄ Newer Post Older Post ►

Posting Terbaru

 

Copyright 2011 Formula Bisnis Online Gratis | Design by Tutorial Blogspot Published by Template Blogger Toko Online